Skip to content Skip to footer

ULTRAN POLITUR P-03 UV

Cat politur solvent based dengan resin flexible alkyd yang memberi perlindungan ekstra terhadap sinar matahari, cuaca, serta serangan jamur dan serangga.

Description

ULTRAN POLITUR P-03 UV adalah cat politur solvent based dengan resin flexible alkyd yang memberi perlindungan ekstra terhadap sinar matahari, cuaca, serta serangan jamur dan serangga. Ultran Politur P-03 UV diperuntukkan khusus bagian bangunan yang terkena sinar matahari dan hujan secara langsung, misalnya: lisplang, pergola, pagar kayu, dinding kayu bagian luar, gazebo, dll.

Fungsi & Keunggulan :

  •  Politur modern untuk kayu eksterior
  •  Tahan sinar matahari dan hujan
  •  Penetrasi dan flow yang baik
  •  Mudah aplikasi dengan kuas atau spray
  •  Mudah dalam perawatan
  •  Melindungi kayu dari jamur & lumut

Warna Tersedia : Solar Yellow, Solar Red, SHP Brown, Brown KJ, Mahony, Dark Brown, Teak, Brown AR

Kemasan : 1 L

WARNA

KATALOG WARNA & TECHNICAL DATA

CARA APLIKASI

PROSEDUR APLIKASI
  1. Kayu diamplas dengan kertas amplas no. 180 (searah dengan serat kayu) dan tanpa aplikasi wood filler
  2. Untuk cat dasar, kuaskan ULTRAN P-03 UV dan biarkan kering minimal 4 jam. Lakukan tahap ini sebanyak 2 kali.
  3. Setiap penguasan diikuti dengan pengamplasan dengan kertas amplas no. 400
  4. Untuk lapisan akhir, Kuaskan ULTRAN POLITUR P-03 UV 1 kali (pilihan warna dapat dilihat pada color card)
TIPS-TIPS DALAM APLIKASI ULTRAN P-03 UV
  •  Pastikan permukaan kayu bersih dari kotoran sebelum diaplikasi.
  •  Gunakan kuas yang berkualitas baik dan tidak menggunakan kain bal yang dililitkan di bulu kuas karena film yang dihasilkan akan sangat tipis sehingga mengurangi ketahanan terhadap cuaca dan Ultran P-03 UV sudah sangat mudah rata.
  •  Pastikan menggunakan Thinner Politur untuk mengencerkan jangan menggunakan thinner merk lain karena akan mempengaruhi hasil akhir finishing.
  •  Untuk pemakaian eksterior tidak dianjurkan menggunakan wood filler karena akan mengganggu penetrasi Ultran P-03 UV ke pori-pori kayu sehingga akan mengurangi ketahanan terhadap cuaca.
  •  Sebelum melakukan lapisan ulang, harus dilakukan pengamplasan dengan kertas amplas no. 400 untuk memotong bulu kayu dan memperkuat adhesi.
 

FAQ

Q&A Ultran Politur P-03
  1. Apakah Ultran P-03 masih bisa toleran apabila digunakan pada bangunan kayu dengan lingkungan ekstrem pinggir pantai ?
  • Ultran P-03 UV merupakan cat kayu eksterior, namun untuk area extreme tepi pantai sebaiknya menggunakan produk premium Ultran Lasur
  1. Berapa lama waktu maksimal ketahanan terhadap cuaca untuk produk Ultran P-03 UV apabila diaplikasikan pada gazebo, dinding kayu eksterior resto tepi pantai?
  • Ultran P-03 UV memiliki ketahanan eksterior kurang lebih 2 tahun. Namun apabila kayu bangunan diletakkan di cuaca ekstreme seperti tepi pantai ketahanan antara 1-2 tahun,sedangkan untuk produk Ultran Lasur bisa tahan lebih dari dua tahun. Pada cuaca normal Ultran Lasur bisa tahan lebih dari 3 tahun.
  1. Berapa lapisan cat yang disarankan untuk aplikasi Ultran Politur agar memberikan hasil maksimal?
  • Disarankan lakukan 3x lapis pengecatan Ultran Politur warna. Alternatifnya dapat ditambahkan lapis terakhir menggunakan lapisan clear dengan variasi pilihan tingkat kilap. Namun hal ini optional.
  1. Apakah Ultran Politur P-03 bisa diaplikasikan menggunakan spray gun?
  • Bisa, tetapi disarankan untuk apliasi pertama menggunakan kuas dengan tujuan supaya cat meresap sempurna sampai kedalam pori kayu untuk memberikan perlindungan maksimal.
  1. Apakah untuk kayu eksterior boleh menggunakan aplikasi wood filler?
  • Untuk kayu exterior dianjurkan tidak menggunakan wood filler. Karena wood filler umumnya tidak bisa mengikuti muai susut kayu yang terexpose cuaca. Sehingga jika wood filler rusak (pecah/lepas) akan menyebabkan cat diatasnya lepas/rusak.